- Kulit Lumpia sebanyak 9 lembar yang siap dipakai
- Udang sebanyak 10 gram, dicincang
- Wortel sebanyak 15 gram, dipotong memanjang
- Bawang bombay sebanyak 5 gram, dipotong memanjang
- Kol sebanyak 20 gram, dipotong memanjang
- Garam sebanyak 3 gram
- Merica bubuk sebanyak 2 gram
- Kecap manis sebanyak 3 ml
- Penyedap rasa sebanyak 2 gram
- Bumbu kaldu ayam bubuk sebanyak 2 gram
- Putih telur sebanyak 1 butir
- Tepung terigu sebanyak 8 gram
Cara membuatnya adalah sebagai berikut :
- Isi : Tumis bawang Bombay hingga harum lalu masukkan udang cincang, sayuran, dan masak hingga sayuran layu. Tambahkan bumbu-bumbu yang lain, aduk hingga rata lalu angkat.
- Potong kulit lumpia hingga menjadi empat bagian. Ambil satu bagian kulit, beri adonan isi lalu gulung sambil direkatkan dengan campuran putih telur dan tepung. Lakukan terus hingga adonan habis.
- Goreng hingga berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.
- Hidangkan bersama saus tomat dan saus sambal
Share this article to your friends :
0 comments:
Post a Comment